Bagi banyak pria, pergi ke gym berarti menurunkan berat atau mungkin memacu kerja jantung. Tapi sekarang bentuk baru fitness sedang ditawarkan di berbagai macam tempat fitness - gym untuk pikiran. Meski ide aerobic secara fisik telah lama berkembang, model kegiatannya berubah, dan mencari hal-hal yang baru. Baru-baru ini, Wall Street Jurnal menyebut gym otak dengan "terbaru dalam kesehatan mental."
-
Penuaan dan otak
Tidak perlu ke dokter syaraf untuk mengetahui bahwa penuaan dipengaruhi otak. Umumnya, ketika umur masa otak kita bertambah, permukaan luar dan kimia dalam otak menurun, biasanya mempengaruhi komunikasi dalam sel otak. Kemampuan kita untuk mengenang kenangan lama menurun, demikian juga kemampuan untuk membuat kenangan yang baru. Namun, penurunan ini berbeda pada masing-masing orang. Bagaimana kita mengatur kehidupan kita sehari-hari membuat pengaruh yang besar akan seberapa tajam kita di usia kita sekarang. Pada masa yang akan datang, hal mengatur kehidupan masing-masing mungkin berhasil dengan gym otak.
-
Manfaat latihan otak
Selama beberapa dekade lalu, ilmu pengetahuan telah menunjukkan bahwa mereka yang terus belajar dan secara mental aktif di usia tua tetap lebih fit secara mental ketimbang mereka yang tidak. Bahkan baru-baru ini, latihan otak dan keuntungannya secara spesifik sedang diteliti. Sementara studi jangka pendek telah menunjukkan bahwa latihan otak meningkatkan memori dan kemampuan dalam hal perhatian, masih terlalu dini mengatakan apakah latihan ini akan mencegah atau memperlambat sedini mungkin penyakit mental seperti Alzheimer.
-
-
Sumber: Askmen
Sumber : www.j-hop.org
Sumber : www.j-hop.org
Tidak ada komentar:
Posting Komentar