TUHAN, BERKATILAH SAUDARA/SAUDARI YANG MEMBACA/BUKA BLOG INI ^^

Minggu, 18 November 2012

Kesetiaan

Kesetiaan

Amsal 3:3
"Janganlah kiranya kasih dan setia meninggalkan engkau! Kalungkanlah itu pada lehermu, tuliskanlah itu pada loh hatimu,"

        Kesetiaan adalah komitmen untuk melaksanakan apa yang sudah diberi/percaya. Bukan hanya di sorga tetapi juga ada banyak orang maupun perusahaan di dunia yang sangat membutuhkan pribadi-pribadi yang setia. Namun sayang nilai kesetiaan semakin pudar seiring perkembangan zaman salah  satu contohnya sudah semakin tingginya intensitas perceraian bahkan perceraian pada saat usia pernikahan yang sudah berpuluh tahun ada terjadi. Untuk masalah pacaran pun terkesan sangat gampang putus di mana disertai alasan-alasannya yang tidak dewasa. Dalam hal pelayanan di gerejapun banyak para pelayan/pengerja yang mengundurkan diri dengan alasan-alasan yang menunjukkan ketidakdewasaan rohaninya. 

       Untuk menjadi pribadi yang setia tidaklah gampang namun hal inilah yang dikehendaki Tuhan dalam hidup kita, seperti setia pada Tuhan untuk menyembahNya , setia untuk percaya, setia untuk melakukan perintah-perintahNya , dan lain-lain. Setiap kali ada masalah atau tantangan di situlah akan di uji kesetiaan kita apakah hanya omongan di mulut saja atau benar-benar komitmen. Dalam hal pelayanan di gereja juga Tuhan akan melihat apakah kita bisa setia sama yang kelihatan seperti gembala gereja karena jika kita tidak setia dengan yang kelihatan apakah mungkin setia sama Tuhan yang tidak kelihatan itu? Dalam pelayanan di gereja akan banyak tantangan tersendiri apalagi berhadapan/berselisih paham dengan saudara seiman sepelayanan yang sudah tahu banyak firman Tuhan. Selama masih sesuai firman Tuhan hendaklah kita tetap setia pada pelayanan kita dan segala yang dipercayakan. Jangan sedikit-sedikit tersinggung terus pindah ke gereja lain , setelah di gereja yang baru ternyata sakit hati juga terus pindah gereja yang lain. Tidak ada manusia yang sempurna termasuk gembala di gereja kita. Perhatikan diri sendiri apakah kita lebih baik? Begitu juga halnya hubungan suami istri, tidak ada istri atau suami yang sempurna, setialah dengan janji pernikahan yang telah di ucapkan atau setialah pada perintah Tuhan yang melarang perceraian. Untuk yang berpacaran setialah sama pasangan kita selama masih sesuai firman Tuhan, jika kita setia dalam hal-hal kecil engkau juga akan setia dalam hal-hal yang lebih besar seperti halnya pernikahan.

      Akhirnya saat kita tetap setia Tuhan pasti akan memberikan kita penghargaan atau mahkota dan yang paling utama hidup kekal bersamaNya di sorga. Sedangkan di dunia kita akan mendapat penghargaan dari manusia misalnya mungkin saja kenaikan pangkat di perusahaan.

Tuhan mencari orang-orang yang setia begitu juga dunia.

Sumber : Pemilik Blogger ini




Tidak ada komentar:

SELAMAT DATANG. AYO BELAJAR FIRMAN TUHAN AGAR BERTUMBUH ROHANI KITA

SKALI2 BACA BAGIAN HUMOR AGAR MENYEGARKAN TUBUH KITA

WELCOME! ,PLEASE SHARE THIS BLOG TO YOUR FRIENDS

Cari Topik

Google

KATA-KATA BIJAK UNTUK YG INGIN SUSKES DI DUNIA KERJA

Iman tanpa perbuatan adalah mati


dari Bible

BELANJA ONLINE

Humor

PEMAKSAAN
Dikirimkan oleh Team i-Humor pada Sen, 11/29/1999 - 17:00.
Amin masuk ke sebuah restoran bersama anjing kecilnya. Pegawai restoran berkata, "Maaf Pak, tidak boleh membawa binatang ke sini." Amin menolak dan berkata, "Ini anjing bukan sembarang anjing lho ... dia ini istimewa .... Dia bisa bermain piano!"
"Oke! Kalau Anda bisa membuktikan kehebatannya, anjing Anda boleh tetap berada di dalam restoran ini dan dapat minum gratis!"
Amin membawa anjingnya duduk di kursi piano. Anjing kecil itu langsung beraksi memainkan lagu-lagu Mozart, Ragtime, dan lain-lain. Pegawai restoran dan pengunjung sangat menikmati permainannya.
Tiba-tiba seekor anjing besar masuk ke restoran itu dan menggigit leher anjing kecil itu sambil diseret ke luar dari restoran. Pegawai restoran yang bingung bertanya kepada Amin, "Apa yang terjadi?"
Dengan tenang Amin menjawab, "Ohhh, itu Ibunya. Dia ingin anaknya itu menjadi dokter gigi!"
Gembalakanlah kawanan domba Allah yang ada padamu, jangan dengan paksa, tetapi dengan sukarela sesuai dengan kehendak Allah, dan jangan karena mau mencari keuntungan, tetapi dengan pengabdian diri. (1Petrus 5:2)
Sumber: Buffalosjokes